Pergantian Bensin dari Pertalite ke Shell Super

  • Gan mau tanya, kalau brio saya (thn 2015 a/t) kan biasanya isi pertalite, masih ada 2 bar. Kalau saya langsung ganti/timpa dengan bensin shell super kira2 boleh tidak ya?

  • boleh aja om, lebih baik diisi daripada habis di tengah jalan. angka oktannya lebih tinggi shell?

    Kalau tidak salah oktan shell super diangka 92 & oktan shell V power diangka 95.


    Compression ratio = Octane (with engine management system)

    5:1 =66
    6:1 =74
    7:1=80
    8:1=85
    9:1=89
    10:1=93
    11:1=97
    12:1=101


    Compression ratio untuk honda brio diangka 10.2:1, artinya membutuhkan bahan bakar dengan oktan minim diangka 93.


    Mungkin shell V Power atau pertamax plus lebih cocok ya Om Zik?

  • boleh aja om, lebih baik diisi daripada habis di tengah jalan. angka oktannya lebih tinggi shell?

    Iya om, kalo cek di google pertalite di 90, shell super di 92.. ga masalah ya om kalau langsung ditimpa shell super? karena baca2 di forum katanya shell super lebih enak tarikannya dibanding pertamax sekalipun hahahah